PATI – Bupati Pati, Sudewo, menerima kunjungan jajaran Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada Selasa (1/7) di Kantor Bupati Pati. Kunjungan ini jadi momen penting karena membawa angin segar untuk pengembangan Kota Pati ke level yang lebih tinggi.

Turut hadir dalam agenda ini, Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Tengah, serta jajaran Pemkab Pati yang mendampingi langsung pembahasan strategi pembangunan.
Dalam pertemuan tersebut, Bupati Sudewo menegaskan bahwa pengembangan kawasan Kota Pati kini tengah disiapkan untuk masuk dalam Program Strategis Nasional (PSN) melalui penetapan resmi dari Menteri PUPR.
“Kali ini saya ditemani jajaran Pemkab Pati dan kawan-kawan dari Kementerian PU pusat maupun Jawa Tengah, membahas pengembangan Kota Pati. Nantinya, melalui SK Menteri PU, Pati akan masuk program strategis nasional,” jelas Sudewo.

Beberapa hal yang jadi fokus pengembangan meliputi:
- Penataan pedestrian dan taman kota
- Sistem sanitasi modern
- Pengolahan sampah
- Perbaikan drainase
- Penguatan sistem saluran air minum
Dengan masuknya Pati dalam PSN, diharapkan pembenahan infrastruktur kota bisa berjalan lebih cepat dan menyeluruh.

Bupati juga mengajak semua pihak untuk ikut mendukung kelancaran program ini agar manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.
“Kami butuh dukungan penuh dari semua pihak. Ini langkah besar untuk menjadikan Pati sebagai kota yang lebih nyaman, sehat, dan maju,” pungkasnya.